Selamat Datang









Hai Semua!!!


Blog ini berisi resep2 koleksi saya dr berbagai sumber..

Hampir seluruh resep di blog ini sudah saya coba...semua sedap kok.

semoga berguna bagi anda semua..

selamat mencoba..



Kritik n saran di terima..




Friday, August 29, 2008

Oseng-oseng Kacang Panjang


Jul 7, '08 7:05 AM
for everyone


.

.
Bahan:
  • 300 gram kacang panjang, potong-potong
  • 100 gram daging tetelan, potong kecil
  • 2 lembar daun salam
  • 1 iris lengkuas
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya
  • 2 sdm minyak untuk menumis
Bumbu halus:
  • 2 sendok makan ebi, rendam dahulu
  • 3 buah cabai merah
  • 6 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah tomat
Cara membuat:
  1. Tumis bumbu halus bersama salam dan lengkuas hingga harum.
  2. Kemudian masukkan tetelan.
  3. Aduk-aduk hingga daging berubah warna.
  4. Tambahkan kacang panjang, garam, dan merica.
  5. Aduk sampai kacang panjang matang.
  6. Bila perlu, tuangkan air.
Untuk 6 porsi

sumber: Sedap Sekejap

1 comment:

Anonymous said...

wah beruntung bgd gwe ktemu blog ini...huuuuhhh.kebetulan nyokap gwe lagi sakit jadi gada yang masak.gwe bingung,akhrinya gwe coba nyari di google how to cook tumis buncis, eh ktemunya tumis kacang panjang.ah tapi bodo amad ah, yang penting sama2 panjang dan warnanya ijo.pasti bumbunya sama ajah dong....setelah gwe coba masak ternyata rasanya enaaaaaaaaaaak bgd,padahal sebelumnya gwe gak pernah masak beginian.
makasih bgd.yaaaaaaa...

my site sponsored by: